Printer Laser Monokrom & Multifungsi Terbaru Dari Brother Menawarkan Nilai & Keandalan Untuk Meningkatkan Efisiensi
Jakarta, 05 Januari 2016 – Brother International Sales Indonesia , perusahaan perangkat IT terkemuka memperkenalkan 2 printer mono laser & 4 printer multifungsi terbaru yang dirancang dengan fitur-fitur canggih untuk meningkatkan efisiensi dan daya beli di bulan Desember 2014 lalu.
Seri printer terbaru ini terdiri dari HL - L2360DN dan HL - L2365DW , serta DCP - L2540DW ( Print/Scan/Copy) , printer multifungsi 4-in-1 (Print/Scan/Copy/Fax) MFC - L2700D , MFC - L2700DW dan MFC-L2740DW. Dirancang untuk memenuhi kebutuhan usaha kecil dan industri rumahan ( SOHO ) dan usaha kecil menengah ( UKM ) , produk ini sangat sesuai untuk berbagai macam bisnis , tetapi tetap menyediakan berbagai macam rangkaian fitur networking dan workgroup.
"Brother terus berusaha menawarkan kualitas mencetak dengan efisiensi biaya kepada para penggunanya , " kata Yuichi Suzuki, Presiden Director , PT. Brother International Sales Indonesia. " Untuk memberikan nilai tambah , keandalan dan kenyamanan bagi pengguna Brother, setiap Printer dan Multi - Function Centre dari seri terbaru ini dilengkapi dengan toner berkualitas tinggi yang dapat mencetak hingga 2.600 halaman ^ , " tegasnya .Hal ini ditujukan agar para pengguna Brother dapat melakukan penghematan sekaligus menunjukan bahwa Brother adalah satu-satunya brand yang dirancang dengan toner berkualitas tinggi.
Di samping itu, mesin terbaru ini dilengkapi dengan fitur-fitur terbaik seperti:
Hemat
Selain dilengkapi dengan toner berkualitas tinggi yang dapat mencetak hingga 2.600 halaman, mesin ini juga menawarkan pencetakan otomatis 2 sisi, walaupun ketika meng-copy dengan 1 sisi dokumen yang asli. Hal ini membantu pengguna Brother untuk menghemat dalam mencetak dan menghemat kertas. Penggantian toner juga tersedia dalam 2 pilihan: Standar (1,200 halaman) atau Kapasitas tinggi (2,600 halaman). Harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau yaitu :
- Printer mulai dari Rp. 1.290.000 (termasuk PPn)
- Printer Multifungsi mulai dari Rp. 2.390.000 (termasuk PPn)
- Toner hanya Rp. 290.000 (1.200 hal*)
Kenyamanan dalam Konektivitas
Semua jenis printer ini dilengkapi dengan fitur wireless atau network connectivity agar pencetakan dapat dilakukan dengan mudah. Dengan fitur Wi-Fi Direct *wireless yang dapat menghubungkan langsung perangkat smartphone dengan mesin untuk mencetak secara instant melalui penggunaan Brother’s apps sehingga pengguna tidak harus terhubung dengan computer atau melalui wireless network
Peningkatan Produktivitas
Peningkatan kemampuan mencetak mesin print dan copy terbaru ini berada di kecepatan 30 halaman per menit. Produk unggulan MFC-L2740DW juga dapat melakukan scan, copy, dan fax dua sisi dari satu dokumen secara otomatis dengan Dual CIS Scanner yang dimilikinya, menghemat waktu, tenaga, dan biaya mencetak.
Mudah Digunakan
Semua model dilengkapi dengan LCD 1 garis. Produk unggulan MFC - L2740DW juga dilengkapi dengan LCD berwarna layar sentuh sebesar 2,7 " dengan fungsi shortcut yang efisien agar dapat digunakan oleh penggunanya secara mudah. Fitur lainnya yang dirancang secara khusus adalah Tombol Wi - Fi LED untuk model nirkabel. Tombol tersebut berada samping panel kontrol , yang membuat pengaturan driver printer pada computer lebih cepat.
Ramah Lingkungan
Seri terbaru dari Printer Mono Laser dan Multi-fungsi juga dilengkapi dengan fitur terbaru hemat daya bernama "Deep Sleep ' , yang akan aktif pada saat mesin sedang tidak digunakan. Ini mengkonsumsi lebih sedikit energi , menghemat tagihan listrik dan juga lebih ramah lingkungan . Untuk informasi lebih lanjut tentang Brother’s earth-saving initiatives, silakan kunjungi http://www.brotherearth.com/en/ecoproduct/monochromelaser.html#anc01
Catatan Tambahan Untuk Editor
Monochrome Laser terbaru ini dilengkapi dengan fitur Low Energy , dengan konsumsi daya serendah 0,06 watt dalam Power Off Mode (bila daya dimatikan tapi mesin tetap terpasang ). Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website kami di: http://www.brotherearth.com/en/story/standby.html
-SELESAI-