Hadiah Wisuda Untuk Orang Terkasih

Hadiah Wisuda Untuk Orang Terkasih

Setelah menghadapi berbagai rintangan masa kuliah sampai sidang tugas akhir, akhirnya tibalah waktu wisuda. Wisuda adalah suatu proses pelantikan kelulusan mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu universitas. Menurut kbbi, wisuda merupakan peresmian atau pelantikan yang dilakukan dengan upacara khidmat. Pada umunya prosesi wisuda diawali dengan prosesi masuknya rektor dan para pembantu rektor dengan dekan-dekannya guna mewisuda para calon wisudawan. Biasanya setelah acara selesai dilakukan acara foto-foto bersama dengan orang tua, teman-teman serta suami/istri dari wisudawan/wisudawati atau dengan pasangan wisudawan/wisudawati. Pada saat inilah biasanya wisudawan mendapatkan hadiah dari orang-orang terkasihnya. Kado-kado tersebut ada bermacam bentuknya. Namun, kita sebagai pemberi hadiah terkadang sulit untuk menentukan kado apa yang cocok diberikan untuk wisuda. Biasanya kita akan mencari kado unik agar selalu dikenang oleh orang yang kita beri hadiah tersebut. Karena semakin unik hadiah itu tentu saja akan semakin mudah diingat oleh seseorang, apalagi jika diberikan dengan niat yang tulus. Kamupun pasti ingin memberikan hadiah kan? Cobalah memberi beberapa hadiah DIY ini untuk kamu berika., sehingga hadiah tersebut akan terasa lebih berkesan.

1. Scrapframe

Scrapframe merupakan salah satu bagian dari pengembangan scrapbook dengan merangkai beberapa foto di dalam pigura. Mengingat scrapframe adalah produk buatan tangan yang membutuhkan waktu pengerjaan lebih lama, kamu harus mempersiapkan bahan-bahan yang akan digunakan dari jauh-jauh hari. Untuk mempercepat prosesnya, kamu bisa mencetak beberapa gambar wajah temanmu menggunakan printer wifi. Pertama-tama kamu harus memilik ukuran pigura yang ingin digunakan, kemudian pilihlah foto yang ingin digunakan dan gambar atau hiasan lainnya yang Anda reka menggunakan ponsel. Selanjutnya, kamu dapat menambahkan ucapan di dalamnya dan langsung di print menggunakan aplikasi iprint & scan di ponsel Anda yang terhubung langsung dengan Printer Brother DCP-T420W atau DCP-T520W

2. Lukisan atau karikatur

Jika kamu suka melukis, kamu dapat mencoba membuat lukisan dari wajah orang terkasih yang akan wisuda. Atau kamu juga bisa membuat lukisan digital dengan mengubah fotonya sehingga terlihat seperti lukisan atau karikatur. Kemudian kamu dapat mencetaknya dengan printer inkjet yang akan mencetak dengan baik dan memberikan pigura pada hasilnya. Temanmu pasti akan menyukainya dan lukisan tersebut dapat selalu dipajang di rumahnya.

3. Buket cemilan

Apakah temanmu menyukai cemilan? Nah kamu bisa nih bikin buket cemilan. Buket ini sdama seperti buket bunga pada umunya, namun kamu dapat mengganti isinya dengan berbagai cemilan kesukannya atau cemilan yang biasa kalian makan saat mengerjakan tugas saat masa perkuliahan. Kamu hanya perlu mempersiapkan, beragam warna kertas tissue, tusuk sate, lem dan gunting. Untuk mempercantik, kamu juga bisa tambahkan pita dan kartu ucapan.

4. Video

Video bisa jadi ucapan yang terkesan biasa terasa istimewa. Buat saja video ucapan dan berikan potongan momen yang telah kalian lalui bersama. Tak hanya merasa terkesan, sahabatmu juga pasti bakal tersentuh. Bahkan, video ini bisa diputar kapan saja dan bisa jadi obat kangen ketika nantinya kalian sudah sibuk kerja dan jarang berjumpa.

Jika kamu tidak punya waktu untuk membuatnya sendiri, tentu bukan menjadi masalah besar. Sekarang ini sudah banyak jasa yang menyediakan berbagai hadiah wisuda dengan harga yang beragam juga sehingga kamu tidak perlu merasa repot. Namun jika kamu kebetulan harus memberi hadiah wisuda kepada banyak orang sekaligus tentu akan memberatkan ya. Nah jika kamu adalah orang yang kreatif dan kebetulan memiliki bahan-bahan tersebut di rumah, kamu tentu akan lebih menghemat biaya. Selamat berkreasi ya teman-teman.