Gelang Identitas Pasien

Category
Gelang Identitas Pasien

Apakah Anda pernah melihat saat menjenguk keluarga, ketika Anda sendiri dirawat di rumah sakit, atau bahkan saat melihat pasien yang sedang opname di rumah sakit dipasangkan gelang identitas pada pergelangan tangannya? Bagi sebagian orang mengganggap hal tersebut adalah sekadar aksesoris atau prosedur yang lumrah didapatkan di rumah sakit. Namun nyatanya, gelang yang dipasangkan tersebut memiliki peran yang sangat penting bagi segala elemen di rumah sakit lho. Hal ini bertujuan untuk menghindari kejadian kesalahan medis yang berpotensi mengakibatkan cedera yang tidak seharusnya. Tentunya Anda tidak mau menjadi bagian yang mengalami insiden saat dirawat di rumah sakit bukan? Insiden ini juga dapat memberikan dampak kepada Anda berupa biaya pelayanan kesehatan menjadi lebih mahal, menderita efek yang merugikan dan yang paling tidak diinginkan adalah kematian. Tujuan pemasangan gelang pasien

​Nah, sekarang Anda sudah tahu kan pentingnya identitas pasien dan mengapa pasien rawat inap di rumah sakit dipasangkan gelang identitas. Jadi tujuan pemasangan gelang identitas adalah agar petugas rumah sakit dapat mengidentifikasi pasien yang dirawat inap di rumah sakit secara tepat pada saat dilakukannya pelayanan maupun pengobatan.

Adapun pelayanan kesehatan dan pengobatan yang memerlukan identifikasi yaitu, pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan radiologi, tindakan operasi, pemberian obat atau darah atau produk darah, dan lain-lain. Semua pasien rawat inap atau rawat jalan, IGD dan yang akan menjalani suatu prosedur atau tindakan harus diidentifikasi dengan benar selama menjalani masa perawatan di Rumah Sakit. Tujuan dari hal ini adalah untuk mencegah salah pasien, salah tindakan dan salah prosedur. Oleh karena itu, pasien wajib diidentifikasi berdasarkan warna gelang yang melekat di tubuhnya. Pasien rawat inap harus menggunakan gelang identitas. Di gelang identitas wajib ditulis 3 (tiga) data penting, yaitu: Nama pasien, tanggal lahir, dan nomor rekam medis (Medical Record/MR).

Tahukah Anda? Pemakaian gelaang identitas pasien juga dibedakan berdasarkan warnanya lho. Simak yuk apa saja warna yang digunakan!

  1. Merah muda untuk pasien berjenis kelamin perempuan
  2. Biru muda untuk pasien berjenis kelamin laki-laki
  3. Merah untuk pasien alergi obat-obatan
  4. Kuning untuk pasien dengan risiko jatuh
  5. Hijau untuk pasien alergi latek
  6. Ungu untuk pasien DNR (Do Not Resusitation)
  7. Abu-abu untuk pasien dengan pemasangan bahan radioaktif (kemoterapi)
  8. Putih untuk pasien dengan kondisi jenis kelamin ganda (ambigu)

Setelah Anda mengetahui info tersebut, penting bagi Anda untuk lebih aware ya ketika mengunjungi rumah sakit. Jadi, adanya Gelang Pasien tidak hanya sekadar aksesoris belaka. Tetapi ada informasi yang terdapat di dalamnya.

Brother selalu memiliki pilihan printer untuk membantu menyesuaikan label dengan kebutuhan bisnis Anda yang bervariasi. Seperti untuk Gelang Pasien ada TD-2020 dan TD-4410D yang diciptakan untuk menyantumkan informasi pada produk Anda, serta bisnis Label Minuman, Brother memiliki printer label Direct Thermal TD-2020 dan TD-2130N.

Keunggulan dari Direct Thermal Brother ini adalah dapat mencetak teks yang mudah dibaca untuk kebutuhan label pada bisnis Anda. Sehingga, dengan hasil cetak label yang berkualitas konsumen mendapatkan pengalaman baik dari produk Anda. Selain itu, printer ini dilengkapi dengan 3 tahun garansi dari Brother yang mudah diintegrasikan ke software yang sudah biasa digunakan oleh bisnis Anda. Printer label ini juga dilengkapi software P-Touch Editor gratis dengan template yang menyesuaikan dengan kebutuhan bisnis Anda.

Sumber Gambar: Freepik